Tuesday, October 16, 2007

pemimpin yang tidak amanah

Tidak habis pikir. Begitulah yang ada di pikiran saya setiap kali melihat fenomena mudik. Selalu kacau dan terkesan tidak terurusi. Sering saya berpikir, apakah orang-orang ”terhormat” di istana presiden dan DPR itu buta, atau mereka itu memang menikmati adegan:
  1. Keluarga miskin yang mesti menggelar koran di stasiun, untuk memastikan mendapat tiket KA Ekonomi, yang belum tentu jelas duduk-tidaknya
  2. Ibu tua yang berdesakan dan beradu okol dengan pemuda kekar, untuk sekedar (!) bisa masuk ke KA Ekonomi
  3. Anak-anak kecil yang ”duduk manis” di depan bapaknya yang sedang mengendarai sepeda motor. Menerjang dinginnya angin malam dan menghirup asap pekat truk dan bis
ketika momen mudik Lebaran menjelang......

Jika memang harus ada open house, harusnya lah mereka, orang-orang ”terhormat” itu, yang sowan ke rakyat. Menyambangi mereka, satu demi satu, jika perlu! Meminta maaf karena tidak bisa menjadi pemimpin yang amanah.

No comments: